Nama Bulan Dalam kalender Islam

Nama-Nama Bulan Dalam kalender Islam atau kalender hijriyah sendiri terdiri atas 12 bulan, yakni bulan Muharram, bulan Safar, bulan Rabiul Awal, Rabiul Akhir, Jumadil Awal, Jumadil Akhir, Rajab, Sya’ban, Ramadhan, Syawal, Dzulkaidah, dan Dzulhijjah. Kalender hijriah ini digunakan umat Islam, khususnya untuk menentukan waktu yang berhubungan dengan ibadah maupun hari-hari yang penting lainnya. Penamaan kalender Hijriyah  sendiri dikarenakan di tahun pertama pada kalender ini yaitu tahun terjadinya sebuah peristiwa dimana Nabi Muhammad SAW berhijrah dari Makkah menuju Madinah di tahun 622 M.
Untuk lebih mengenal kalender hijriyah atau Islam ini, mari kita ulas Nama-Nama Bulan dalam Kalender Islam
1. Bulan Muharram
Bulan Muharam merupakan bulan pertama dalam kalender Islam dengan banyaknya hari 30 hari. Kata Muharam menurut bahasa sendiri artinya diharamkan. Menurut Abu Amr ibn Al’Alaa sendiri berkata dimana “Dinamakan sebagai bulan Muharam sebab peperangan atau jihad diharamkan di bulan-bulan tersebut. Bila saja jihad disyariatkan dan hukumnya terlarang di bulan tersebut, dengan begitu hal tersebut bermakna dimana perbuatan-perbuatan secara asal sudah dilarang Allah Ta’ala mempunyai penekanan pengharaman agar lebih dihindari khusus di bulan Muharram ini. Di bulan tersebut Allah melarang agar umatnya tak melakukan segala perbuatan yang telah di larang-Nya.
2. Bulan Safar
Dalam kalender Islam sendiri bulan Safar yaitu bulan kedua sesudah Muharam pada kalender Hijriyah atau Islam yang berdasarkan dengan tahun Qamariyah. Bulan Safar artinya adalah kosong, dinamakan sebagai bulan Safar sebab di bulan ini dulu orang-orang dari Arab sering sekali meninggalkan rumah menyerang musuh. Berdasarkan bahasa, arti Safar kosong, namun ada juga yang mengartikannya bahwa Safar adalah kuning. Dinamakan sebagai Safar, sebab kebiasaan dari orang-orang di zaman dulu orang Arab meninggalkan rumah atau tempat kediaman mereka dalam keadaan kosong.
3. Bulan Rabiul Awal
Bulan Rabiul Awal merupakan bulan ketiga pada penanggalan hijriah. Di bulan ini tepat pada tanggal 12 rabiul awal, diyakini sebagai hari dimana lahirnya Nabi Muhammad SAW yakni Maulid Nabi Muhammad SAW. Adapun penamaan bulan Rabiul Awal sendiri berdasarkan istilah dimana Rabi’ artinya menetap sedangkan awal artinya pertama.
4. Bulan Rabiul Akhir
Rabiul Akhir termasuk bulan keempat dalam kalender hijriah. Pada bulan ini, ada beberapa peristiwa atau hari penting dimana tanggal 8 atau 10 Rabiul Akhir merupakan kelahiran dari salah seorang imam termasuk ke dalam golongan 12 Imam pada kepercayaan Siah, dan Hasan Al-Askari. Sedangkan pada 10 atau 12 Rabiul akhir adalah kematian dari Fatimah Al-Ma’sumah. 12 Rabiul akhir, merupakan kematian dari Hazrat Shaykh Abdul Wadir Dilani, adapun sufi yang meyakini adanya keberadaan dari orang-orang yang suci.
5. Bulan Jumadil Awal
Jumadil Awal adalah bulan kelima dari kalender hijriah. Adapun lamanya hari yang terdapat pada bulan kelima kalender hijriah ini yaitu sebanyak 30 hari.
6. Bulan Jumadil Akhir
Jumadil Akhir adalah bulan keenam menurut kalender hijriah atau kalender Islam. Termasuk bulan keenam pula dalam penanggalan Jawa. Adapun hari yang terdapat pada bulan keenam kalender hijriah ini yaitu sebanyak 29 hari.
7. Bulan Rajab
Bulan Rajab merupakan bulan ketujuh pada penanggalan Jawa dan penanggalan hijriah. Dimana bulan Rajab sendiri disebut juga dengan bulannya Allah. Di tanggal 27 pada bulan rajab, setiap umat Islam yang ada di seluruh dunia pun merayakan hari Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, yakni ketika Rasulullah SAW melakukan perjalanan mulai dari Makkah tepatnya di Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsha di Palestina bersama Buraq serta dari Masjidil Aqsha menuju Sidratul Muntaha untuk menghadap Allah Ta’ala.
8. Bulan Sya’ban
Bulan Sya’ban adalah bulan ke-8 dalam penanggalan Jawa dan penanggalan Hijriah dengan lamanya hari 29 hari. Adapun nama Sya’ban sendiri memiliki arti yaitu pemisahan sebab orang-orang dari Arab berpisah dan berpencar di bulan ini demi mencari air.
9. Bulan Ramadhan
Bulan Ramadhan termasuk bulan ke sembilan dalam penanggalan Jawa dan penanggalan Hijriah yang memiliki lama hari sekitar 30 hari. Di sepanjang bulan Ramadhan setiap orang Muslim melakukan aktivitas keagamaan, seperti berpuasa, ibadah shalat tarawih, ibadah di malam Laylatul Wadar, memperingati turunnya Al-Quran, membayar zakat fitrah, memperbanyak membaca ayat suci Al0quran serta perayaan dari Idul Fitri.
10. Bulan Syawal
Bulan syawal sebagai bulan ke 10 dalam kalender Islam dengan sebanyak 29 hari. Di tanggal 1 Syawal, biasanya umat Islam akan merayakan Idul Fitri yakni sebagai hari kemenangan sesudah menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.
11. Bulan Dzulkaidah
Bulan Dzulkaidah sebagai bulan ke-11 dalam penanggalan Islam yang memiliki sebanyak 30 hari. Bulan ini termasuk bulan dengan makna sakral sebab di bulan ini ada larangan untuk berperang. Adapun makna dari Zulkaidah sendiri yaitu Penguasa dari Gencatan Senjata, karena di saat inilah bangsa Arab menghentikan peperangan di bulan Zulkaidah.
12. Bulan Zulhijah
Bulan Zulhijah masuk dalam urutan bulan hijriyah yang terakhir atau ke-12 dari penanggalan hijriah. Ada banyak perbedaan pendapat umat Islam untuk menentukan awal dari bulan Zulhijah. Diantaranya ada yang memakai rukyah, hisap atau mengikuti penetapan di Arab Saudi.


No comments:

Post a Comment